Studi Keanekaragaman Hayati, Prodi Agroteknologi UMMA Kunjungan Studi ke Taman Safari Indonesia

    Studi Keanekaragaman Hayati, Prodi Agroteknologi UMMA Kunjungan Studi ke Taman Safari Indonesia

    SULSEL - Prodi Agroteknologi Fakultas Pertanian, Peternakan dan Kehutanan Universitas Muslim Maros (FAPERTAHUT UMMA) melakukan kunjungan studi ke Taman Safari Indonesia di Cisarua, Bogor, Jawa Barat. Kunjungan ke bagian kawasan Puncak tersebut berlangsung Selasa, 17 Oktober 2023.

    Kunjungan studi yang dilakukan oleh Mahasiswa Prodi Agroteknologi Angkatan 22 tersebut didampingi oleh Dr. Andi Herwati, S.P., M.Si., Ketua Prodi Agroteknologi dan Dr. Nining Haerani, S.P., M.P., Dosen FAPERTAHUT UMMA.

    Kunjungan ini dilakukan untuk mengembangkan pengetahuan mahasiswa tentang keanekaragaman hayati.

    Seperti diketahui bahwa Taman Safari Indonesia adalah tempat wisata berwawasan lingkungan yang berorientasi pada habitat satwa di alam bebas. Taman Safari Indonesia berfungsi menjadi penyangga Taman Nasional Gunung Gede Pangrango yang menampilkan keberagaman fauna dari berbagai belahan dunia di dalam kenyamanan sebuah taman. 

    Setidaknya di taman safari ini dapat disaksikan dari dekat seluruh perilaku satwa liar dan jinak yang jumlahnya sekitar 2.500 ekor, seperti singa, harimau, beruang, zebra, bison, panda, gajah, dan banyak lagi binatang langka. Wisatawan dapat  menikmati dengan menggunakan kendaraan yang dapat dikemudikan sendiri sepanjang rute perjalanan di dalam Taman Safari Indonesia.

    Dalam keterangannya, salah satu Mahasiswa Prodi Agroteknologi, Aswadi Hamid, mengemukakan bahwa taman safari merupakan salah satu bentuk konservasi ex situ yang melindungi spesies tumbuhan dan satwa langka dengan menempatkan di luar habitatnya untuk kepentingan edukasi dan reksreasi.

    "Keanekaragaman hayati yang dimiliki oleh Taman Safari Indonesia, perlu kita jaga dan lestarikan bersama melalui edukasi wisata berbasis berkelanjutan. Dengan begitu satwa yang terlihat saat ini dapat terus ada di masa mendatang, " tutup Aswadi.

    Citizen Report : Aswadi Hamid - Mahasiswa UMMA

    umma agroteknologi taman safari keanekaragaman hayati
    Subhan Riyadi

    Subhan Riyadi

    Artikel Sebelumnya

    Wajib Baca, Visi Misi Capres dan Cawapres...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Walikota dan Ketua TP PKK Makassar...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Kapolres Barru Pantau Sejumlah TPS Pastikan Pemungutan Suara Berjalan Lancar
    Bupati MYL Jadi Pemilih Pertama di TPS 04 Mappasaile, Ajak Warga Pangkep Gunakan Hak Pilih
    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?

    Ikuti Kami